Recent Posts

Komunitas Penghafal Al-Qur'an Man 2 Pontianak

Assalamu'alaikum wr.wb

Komunitas Penghafal Al-Qur'an merupakan suatu tempat untuk orang - orang berinteraksi yang ingin menghafal Al-Qur'an dan mempelajarinya. Di MAN 2 Pontianak terdapat komunitas penghafal Al-Qur'an yang kini dijadikan ekskul yang bernama "HASAN". HASAN didirikan sekitar tahun 2014 sebagai tempat untuk siswa dan siswi MAN 2 kala itu untuk menghafal Al-Qur'an secara bersamaan serta mempelajarinya. Dalam perkembangannya semakin banyak pula siswa dan siswi MAN 2 yang mengikuti komunitas ini yang pada akhirnya diusulkan untuk menjadi ekskul seperti sekarang ini.

Tujuan didirikannya komunitas ini tentu untuk mencetak generasi muda penghafal Al-Qur'an, sebelum lulus dari MAN 2 setidaknya diharapkan punya bekal sertifikat penghafal Al-Qur'an dari MAN 2 Pontianak. Pada tahun 2016 ini yang makin banyak siswa dan siswi MAN 2 mengikuti ekskul HASAN. Salah satu programnya yaitu siswa dan siswi memilih kartu, terdapat tiga jenis kartu yaitu kartu hafalan juz 30, juz 29, dan juz 1. Masing - masing memilih sesuai dengan banyak hafalannya, dan tentu juga boleh jika belum hafal untuk mengambil kartu lain dan mulai untuk menghafalnya.

Komunitas ini tidak hanya berisikan kegiatan menghafal saja, ada juga motivasi, mempelajari isi kandungan, serta lainnya yang berkaitan dengan Al-Qur'an yang disampaikan oleh mentor berpengalaman dan tentunya ia juga sudah hafal 30 juz Al-Qur'an.

Setiap milad atau ulang tahun HASAN diadakan wisuda untuk para siswa dan siswi penghafal Al-Qur'an yang telah menyetor hafalannya ke guru pembimbing yang sebelumnya telah memberikan bukti berupa kartu hafalan yang lengkap dengan tanda tangan. Wisudanya berupa siswa dan siswi akan di tes terlebih dahulu oleh para guru pembimbing sesuai dengan kartu hafalan yang diberikan. Jika lolos siswa dan siswi akan mendapatkan predikat hafiz Al-Qur'an sesuai kartu juz yang telah disetorkannya berupa sertifikat, dan sal bertuliskan hafizh Al-Qur'an juz yang dihafalnya

Diharapkan generasi muda untuk menjadi generasi penghafal Al-Qur'an karena siapa lagi yang menjaga Al-Qur'an dengan hafalan kalau bukan kita generasi muda islam penerus bangsa. Dan ini merupakan tujuan yang diharapkan MAN 2 mencetak generasi yang unggul sebelum terjun ke masyarakat.

Wassalamu'alaikum wr.wb

Menjadi Generasi Penghafal Al-Qur'an

Assalamu'alaikum wr.wb

"Hafidz" jika disebutkan kata tersebut pasti sebagian dari kata mempunyai teman dengan nama itu, dan terdengar tidak asing, tahukah kalian arti dari nama hafizh ini jika diartikan dalam bahasa arab ialah penjaga, pemelihara. Dan dapat diartikan juga ialah seorang pemelihara Al-Qur'an yang memeliharanya dengan hafalan-hafalannya. Seorang hafidz qur'an ialah orang yang istimewa. Salah satu keistimewaannya adalah di akhirat kelak Allah SWT akan memberikan mahkota kepadanya, sesuai dengan hadist Nabi SAW : 
"dari Abu Hurairah ra, ia berkata,“Baginda bersabda, orang yang hafal Alquran kelak akan datang dan Alquran akan berkata:“Wahai Tuhan, pakaikanlah dia dengan pakaian yang baik lagi baru.”Maka orang tersebut diberi mahkota kehormatan. Alquran berkata lagi: “Wahai Tuhan tambahkanlah pakaiannya.” Kemudian orang itu diberi pakaian kehormatannya. Alquran berkata lagi: “Wahai Tuhan, ridhailah dia.” Maka kepadanya dikatakan, “Baca dan naiklah.” Dan untuk setiap ayat, ia diberi tambahan satu kebajikan.” (HR. At Tirmidzi). Dan masih banyak lagi keistimewaan lainnya di dunia maupun di akhirat.

Ditengah invasinya budaya barat yang tiada habisnya ditelan massa dan waktu, banyak sekali generasi muda yang mudah terpengaruh,  mereka tertipu oleh harta benda dan hawa nafsu yang membuat mereka rusak, seperti pergaulan bebas, narkoba, dll. Sesuai dengan realitas kehidupan generasi muda saat ini yang tengah diserang oleh perilaku rusak dan menyimpang. Generasi muda saat ini lebih mementingkan urusan dunia yang sifatnya sementara ini, sehingga mereka lupa bahwa kehidupan yang sesungguhnya ialah di akhirat kelak. Namun tak semua generasi muda rusak akan terpengaruh budaya barat, tidak pula semuanya mampu menyortir dengan baik. Namun salah satu upaya mencegahnya ialah melalui hati, pikiran, lisan, mata dan telinga dengan menjadi generasi emas penghafal Al-Qur'an.


Lalu bagaimana cara menjadi generasi muda penghafal Al-Qur'an?, ya pasti sudah tentu dimulai sejak dini, ajarkan anak - anak dalam usia muda untuk mengenalkan Al-Qur'an, lalu mengajarkannya, salah satu cara cepat untuk menghafal Al-Qur'an ialah dengan cara mencintainya dulu, dengan mencintainya Insya Allah semangat menghafal Al-Qur'an akan tumbuh dengan sendirinya, ibaratkan kita mencintai seseorang dengan sekuat tenaga kita berusaha melindungi, menjaganya semampu kita dengan kemampuan yang kita miliki. Begitu pula dengan menghafal maupun menjaga Al-Qur'an.   

Firman Allah SWT : 

“Sesungguhnya Kamilah yang menurunkan Al-Qur’an dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya.” (Al-Hijr: 9) 
Sesuai dengan ayat diatas kata "kami" yang dimaksudkan ialah Allah SWT bersama para penghafal Al-Qur'an, ya para penghafal Al-Qur'an memelihara ayat - ayat dengan disimpan di dalam hatinya dan akan terus menjaganya dengan muroja'ah (pengulangan) yang mereka lakukan . Jadi Al-Qur'an sejak zaman diturunkannya sampai kiamat pun takkan pernah berubah karena dijaga oleh Allah SWT bersama para penghafal Al-Qur'an. 

Setiap orang menginginkan cita - citanya tercapai, namun setiap umat muslim pasti ingin menjadi penghafal Al-Qur'an dan setiap orang tua menginginkan anaknya menjadi penghafal Al-Qur'an, mari bersihkan hati dan tenangkan pikiran dengan membaca dan menghafal Al-Qur'an serta luangkan waktu untuk membaca dan menghafal Al-Qur'an. Insya Allah dengan niat yang kuat sebagai langkah awal dari semangat akan mencapai jalan kita sebagai generasi muda menjadi penghafal Al-Qur'an. Aamiin


Wassalamu'alaikum wr.wb

Kenapa Surah Dalam Al-Qur'an Yang Pertama Kali Turun Adalah Surah Al-'Alaq Ayat 1-5?

Assalamu'alaikum wr.wb 

Surah al-‘Alaq ayat 1-5 merupakan surah yang pertama kali turun di gua hira dan merupakan surah yang ke 96 di mushaf Al-Quran. Mengapa surah ini yang pertama kali turun? Jawaban sudah ada di dalam ayat itu sendiri surah ini turun karena merupakan perintah pertama yang Allah swt turunkan kepada Nabi Muhammad saw yaitu "Iqra" bacalah itulah perintah yang pertama kali Allah berikan kepada Nabi Muhammad saw.

Allah SWT memberikan Nabi Muhammad perintah untuk membaca karena tanpa membaca tidak akan ada yang kita ketahui, Allah memberikan perintah membaca ini di ayat pertama surah al-‘Alaq di karena kan pada ayat kedua Allah berfirman: 

Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah” 



Bacalah tanpa membaca kita tidak akan tahu dari apa kita ini diciptakan di surah al-‘Alaq ayat 2 bahwa Allah menciptakan kita dari segumpal darah dengan membaca kita tahu siapa yang menciptakan kita dan dari apa kita diciptakan. Selain ayat yang pertama pada ayat ketiga surah al-‘Alaq terdapat perintah membaca. Di ayat yang keempat Allah Berfirman:

“yang mengajar (manusia) dengan pena” 


di ayat yang keempat ini Allah memberi tahu bahwa Dia-lah yang telah mengajarkan umat manusia semua ilmu yang kita dapat kan sampai sekarang itu berasal dari Allah swt. Pada ayat kelima Allah juga memberi tahu hal sama “Dia mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya” di ayat ini Allah juga memberitahu bahwa semua pengatahuan yang kita dapatkan bukan berasal dari manusia melainkan semua nya berasal dari Allah tanpa terkecuali.

Jadi ini lah sebab mengapa surah yang pertama kali turun itu surah al-‘Alaq ayat 1-5 di surah ini ada satu perintah yaitu membaca tanpa membaca kita tidak akan tahu siapa yang menciptakan kita, kita tercipta dari apa, siapa yang mengajarkan kita, jadi ketika kita tidak mau membaca  satu pun ayat Allah maka kita telah mendustakan Allah yang telah memberikan perintah membaca tersebut. 

Wassalamu'alaikum wr.wb

Dukungan Untuk Mewujudkan Pontianak Smart City

Assalamu'alaikum wr.wb

Smart City, apa yang terlintas dalam pikiran anda ketika mendengar kalimat tersebut?. Ya, sudah pastinya ialah sebuah kota yang memiliki sumber daya manusianya yang pintar baik dalam bidang seni, olahraga, terutama pada bidang teknologi saat ini. Berbagai program dilancarkan demi mewujudkan Smart City yang telah direncanakan sebelumnya. Kini pembangunan Smart City lebih fokuske arah IT atau Teknologi.


Untuk mewujudkan itu semua dibutukan langkah yang tepat untuk memulai dan menjalaninya. Demikian pula Pontianak yang saat ini gencar - gencarnya membangun kota Pontianak yang "smart". Melalui pemerintah kota yang ingin melaksanakan program tersebut yang harus pintar sumber daya manusianya dulu sebagai pelaku utama demi terwujudnya wacana tersebut. Melalui Telkomsel Digital Academy yang diselenggarakan oleh pihak Telkomsel dan Loop ID yang bekerja sama dengan pemerintah kota untuk mewujudkan kota pontianak yang "smart". Adanya Telkomsel Digital Academy untuk menjawab tantangan tersebut. Melalui generasi muda Telkomsel Digital Academy memberikan pelatihan kepada 30 SMA / Sederajat yang ada di Pontianak, yang diikuti 150 siswa pilihan masing - masing sekolah, pelatihan ini meliputi 5 kelas bidang, yaitu bidang desain grafis, videography, online shop, microsoft excel, dan sosial media, yang tentunya dibimbing oleh mentor - mentor yang berpengalaman.

Sesuai yang pemerintah kota Pontianak inginkan, pelatihan ini dimaksudkan agar generasi muda yang akan berperan besar dalam pembangunan kota Pontianak yang tentunya juga akan mewujudkan "Pontianak Smart City" 

Wassalamu'alaikum wr.wb

Program Mengaji Sebelum Pelajaran Dimulai

Assalamu'alaikum wr.wb

Mengaji merupakan akitivitas membaca Al-Qur'an, dalam ajaran Islam aktivitas ini merupakan ibadah, dan barangsiapa yang melakukannya maka akan mendapat ganjaran dari Allah SWT. Mengaji dapat dilakukan di waktu senggang, mengisi waktu senggang dengan membaca Al-Qu'ran bernilai badah berupa pahala, dan ridho dari Allah SWT. Mengaji dapat dilakukan kapanpun, dan dimana saja. Dari di rumah sampai di sekolah sekalipun, dari waktu senggang maupun sempit untuk menyempatkan diri untuk membaca Al-Qur'an. Banyak sekali manfa'at membaca Al-Qur'an, salah satunya ialah ketika datang hari kiamat maka Al-Qur'an akan datang sebagai pemberi syafa'at kepada orang yang membacanya. Sesuai dengan hadis Nabi SAW yang artinya:

"Abu Umamah Al-Bahily r.a berkata:"Aku telah mendengar Rasulullah SAW bersabda:"Bacalah Al-Qur'an karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa'at kepada yang membacanya"(HR.Muslim).

Maka dari itu, MAN 2 Pontianak menyelenggarakan program mengaji sebelum pelajaran dimulai sesuai pula dengan program Kementrian Agama yaitu mengaji bagi pelajar sebelum pelajaran dimulai. Para siswa diwajibkan mengaji sebelum 10 menit sebelum pelajaran dimulai, dari pukul 06:45 - 06:50 WIB. Proses mengaji setiap kelasnya dipimpin oleh satu orang kemudian diikuti dengan yang lain, lalu seorang siswa lainnya menerjemahkan ayat Al-Qur'an begitu terus secara rolling beradasarkan urutan absen alfabetik. Membacanya dengan lantunan suara merdu berirama tartil yang membuat mengaji jadi lebih khusyu', dan membuat hati merinding ketika mendengarnya serta enak didengar oleh telinga. Bukan hanya sebelum 10 menit pelajarn dimulai, tetapi siswa atau siswi yang datang awal ke sekolah diperkenankan untuk mengaji di masjid supaya membawa suasana pagi yang nyaman oleh lantunan ayat - ayat suci Al-Qur'an.

Dengan dilaksanakannya program ini diharapkan para siswa dan siswi sebelum pelajaran dimulai untuk mengaji guna memberi semangat hari baru oleh bacaan Al-Qur'an yang dilantunkan setiap kelas.

Wassalamu'alaikum wr.wb

Sholat Jum'at di Masjid Lukmanul Hakim

Assalamu'alaikum wr.wb

Masjid Lukmanul Hakim merupakan masjid yang memiliki lokasi yang strategis yang berada di dalam lingkungan MAN 2. Masjid ini digunakan untuk para siswa, guru, serta eleman masyarakat MAN 2 untuk sholat dzuhur berjama'ah pada hari senin sampai kamis,serta sholat - sholat sunnah lainnya. Dan pada hari jum'at setiap minggunya 30 menit sebelum pelaksanaan sholat jum'at bel sudah berbunyi yang menandakan semua guru, siswa serta elemen masyarakat MAN 2 bergegas untuk menuju ke masjid untuk melaksanakan sholat Jum'at. 

Yang menjadi petugas sholat jum'at setiap minggunya adalah para siswa yang dipilih melalui masing-masing kelas, yang secara bergeliran menjadi petugas berdasarkan jadwal petugas sholat jum'at, dari khatib, imam, dan mu'azzin. Lalu timbullah pertanyaan, kenapa siswa yang menjadi petugas?, kenapa tidak guru saja?. Tujuan ditunjuknya siswa untuk menjadi petugas sholat jum'at ialah melatih mental, kecakapan, kepimpinan siswa dalam beribadah terutama dalam hal berdakwah sebelum terjun ke masyarakat. Bukannya guru yang menjadi petugas melainkan siswanya, inilah salah satu sisi uniknya sekaligus melatih para siswa tersebut. Para petugas sholat jum'at 1 hari sebelumnya atau hari kamis wajib latihan terlebih dahulu kepada guru pembimbing supaya memudahkan para petugas terutama khatib untuk menyerahkan naskah teks khutbah untuk diperiksa kelengkapannya suapaya tidak lupa, dan juga setiap kelas yang mengirim petugas sholat jum'at yang petugasnya tidak lengkap atau hanya mengirim sebagian saja, maka jadwal kosong petugas ersebut dapat digantikan oleh siswa lain yang dipilih berdasarkan guru pebimbing sebelum pelaksanaan sholat jum'at dimulai. 

Inilah salah satu cara MAN 2 untuk mengembangkan potensi peserta didiknya dalam bidang agama untuk menjadi petugas sholat jum'at di Masjid Lukmanul Hakim. Dengan salah satu visinya yaitu cerdas spiritual.

Wassalamu'alaikum wr.wb